Senin, 14 April 2014

Cara Memperbaiki/Mengatasi USB Flashdisk Tidak Terdeksi/Terbaca Di Windows XP,Vista,Seven

Kamis, 19 April 2012

Cara Memperbaiki/Mengatasi USB Flashdisk Tidak Terdeksi/Terbaca Di Windows XP,Vista,Seven

Jika USB Flashdisk anda tidak terbaca atau terdeteksi di windows explorer dan anda sudah plug/unplug beberapa kali tetapi tetaptidak terbaca, berikut ini beberapa cara yang mungkin dapat membantu anda untuk memecahkan masalah ini. Screenshot dibawah ini saya praktekan di WindowsXP, untuk WindowsVista dan Windows7 sama saja hanya berbeda tampilan.
1. Buka Windows Explorer (Ctrl+E), Kemudian klik kanan di my computer lalu pilih "manage".
2. Setelah itu muncul computer management, lalu pilih "device manager" dan klik kanan di nama komputer, kamudian pilih "scan  for hardware changes".

3. Biasanya setelah itu USB Flashdisk sudah bisa terdeteksi. Tapi jika sudah bebrapa kali di "scan for hardware changes" tidak membuahkan hasil, coba scroll ke bawah dan expand "Universal Serial Bus Controllers". Jika Ada USB Mass Storage Device yang bertanda seru kuning, itu artinya USB Flashdisk kita memang tidak terinstal dengan baik, selanjutnya klik kanan di tanda seru kuning tadi dan pilih "Uninstall". Setelah itu coba lakukan seperti pada poin nomor 2 diatas.
 4. Biasanya setelah pion nomor 3 dilakukan USB Flashdisk anda sudah bisa terdeteksi.
 5.  Jika ternyata flashdisk belum terdeteksi maka ini adalah langkah terakhir yang bisa anda lakukan :
Lakukan seperti pada point nomor 1, lalu klik "Disk Management", kemudian lihat disebelah kanan, flashdisk anda ada atau tidak? jika ada maka klik kanan dan klik "Open" atau "Explore"


Jika masih belum terdeteksi juga, kemungkinan USB Flashdisk anda memang sudah rusak berat dan harus di bongkar (diperiksa hardware/komponennya). Tapi saran saya anda beli saja yang baru lagi karena harga USB Flashdisk sekarang sudah sangat murah sekali dengan kapasitas yang besar pula. Semoga artikel ini dapat membantu anda., Terimakasih ...
SUMBER :  http://djiesoft.blogspot.com/2012/04/cara-memperbaikimengatasi-usb-flashdisk.html

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 
Blogger Templates