Sabtu, 26 April 2014

Cara Membuat Server Hosting Sendiri

Tulisan ini dimulai dari pertanyaan LM pribadi, bagaimana cara membuat server hosting sendiri menggunakan komputer laptop OS Windows yang biasa digunakan. Sebenanya hanya ingin sekedar mencari tahu saja apa benar bisa pindah hosting dengan cara membuat server hosting tersebut. Kalau pemikiran sederhana LM, jika nama domain memang jelas kita harus beli meskipun banyak tutorial di luar sana yang menulis artikel, baik dengan pengertian web hosting sampai domain gratis. Sepengetahuan LM tentang domain gratis paling intuit, itu juga id data, seperti nama dan no kartu kredit harus valid, kalau tidak meskipun domain sudah kita dapatkan tetap tidak bisa kita gunakan, karena akan dikembalikan ke intuit. Jika hanya mengandalkan info credit card gratis sangat kecil kemungkinannya bisa digunakan, kebanyangkan kalau sebuah artikel yang menyajikan info tersebut sudah dibaca 100 orang dan kemudian dipakai semuanya. Lah kita dapet apa. Lho kok jadi ngaco ke domain gratis neh, kan judulnya cara membuat server hosting sendiri, Ya sekedar berbagai sedikit info, keep to point.

Membuat Server Hosting

Membuat Server Hosting

Sebelumnya, sebenarnya artikel membuat server hosting ini adalah hasil penelurusan yang kemudian diinteprestasikan ke dalam bahasa sederhana LM sendiri. Jadi postingannya tidak memuat detail bagaimana cara membuat server hosting sendiri, terlebih dari hasil penelurusan yang dilakukan LM belum menemukan tutorial lengkap cara membuat hosting gratis sendiri di internet.

Sebatas hasil penelusuran singkat, kita bisa membuat server hosting sendiri dengan cara instan yang salah satunya menggunakan Opera Unite, namun kelemahannya tidak akan bisa untuk mendapatkan kualitas server hosting, karena pada dasarnya kita meginginkan server yang cepat kalau bisa seperti dedicated server (ngarep ada) untuk menjaga speed keperluan data masuk atau keluar.

Dari hasil penelusuran lain yang didapat adalah sebelum membuat server hosting sendiri harus terlebih dahulu mempersiapkan teknologi fail over hosting otomatis sebagai server cadangan yang akan menggantikan jika server hosting utama tidak bekerja dengan baik. Dengan teknologi ini jadi tetap dapat memberikan layanan web hosting online selama 24 jam nonstop. Persiapan lainnya adalah seperangkat komputer dengan spesifikasi yang sering banyak digunakan seperti dedicated server hosting, koneksi internet yang sangat cepat tentunya, OS Linux, CentOS, FreeBSD, RedHat, dan Ubuntu. Windows 2003 Server, atau Windows 2008 Server.

Itulah hasil penelusuran sementara LM yang dijadikan referensi cara membuat server hosting sendiri. Selanjutnya langkah penelursan LM adalah mencari pendukungnya seperti Name Server Bind 9, Web Server Apache, FTP Server ProFTPD, Pure-FTPD, vsFTPD, Mail Server, Qmail, Postfix, RoundCube, Lain-Lain, nah bila sobat tahu referensinya di internet mohon infokan ya melalui form komentar. Siapa tau dengan seidikit pengamalan menggunakan phpMyadmin dan sejenisnya bisa menjadi dasar membuat server hosting sendiri, gratis dulu tentunya. :) Salam.
 
sumber : http://lingkarmerah.blogspot.com/2013/06/cara-membuat-server-hosting-sendiri.html

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 
Blogger Templates